Senin, 19 November 2012

DBL Indonesia All-Star 2012 Bertolak ke Seattle

06-11-2012 17:35
DBL Indonesia All-Star 2012 Bertolak ke Seattle
Pemain dan ofisial DBL Indonesia All-Star berfoto bersama di Bandara Soekarno-Hatta. © DBL Indonesia

Bola.net - Untuk kali ketiga secara berturut-turut, PT. Deteksi Basket Lintas (DBL) Indonesia selaku penyelenggara liga basket pelajar SMA terbesar di Indonesia, Honda Development Basketball League (DBL) 2012, kembali mengirimkan student athletes terbaiknya yang tergabung dalam tim DBL Indonesia All-Star 2012 ke Seattle, Amerika Serikat.

Tim tersebut dipilih dari hasil seleksi ketat peserta Honda DBL 2012 yang berlangsung di 23 kota dan 20 provinsi di Indonesia. Honda DBL 2012 diikuti oleh hampir 25.000 peserta dengan jumlah penonton keseluruhan mencapai hampir 700.000.

Rangkaian kegiatan DBL Indonesia All-Star 2012 menuju Amerika Serikat tersebut dimulai hari ini. Rombongan student athletes terbaik dari kompetisi Honda DBL itu meninggalkan tanah air Selasa (6/11) siang, untuk menempuh perjalanan panjang menuju Seattle, kota di Pantai Barat Amerika Serikat dan kembali ke Tanah Air pada 13 November mendatang.

Selama sepekan berada di negara kiblat basket dunia itu, para pemain berkesempatan menimba ilmu tentang basket dengan mengikuti coaching clinic. Selain itu, mereka juga bakal melakoni dua kali exhibition game melawan tim pelajar setempat, serta menyaksikan pertandingan kompetisi basket paling bergengsi di dunia NBA secara langsung di Rose Garden Arena, markas Portland Trail Blazers. Jadwal yang dipilih adalah tanggal 10 November waktu setempat. Di hari itu, tuan rumah Portland Trail Blazers menjamu lawan kuat San Antonio Spurs di Rose Garden Arena.

Berbagai program di-manage secara langsung PT. DBL Indonesia dan didukung juga oleh Seattle-Surabaya Sister City Association (SSSCA). Seperti berkunjung sekaligus mengikuti proses belajar di beberapa sekolah di wilayah tersebut.  Di luar agenda basket dan sekolah, rombongan pemain dan ofisial DBL Indonesia All-Star juga dijadwalkan mengunjungi pabrik produsen pesawat terbang Boeing di Seattle. Selanjutnya mereka juga berkesempatan berkunjung ke kantor Microsoft di Redmond.

”Untuk kali ketiga secara berturut-turut kami mengirim para pemain terbaik dari liga pelajar (Honda DBL) ke Amerika Serikat. Tentu kami bangga karena dapat melanjutkan program yang sangat diimpi-impikan banyak bintang basket muda kita dan telah memotivasi ribuan penggemar basket di Indonesia ini,” terang Commissioner DBL Azrul Ananda yang juga ikut terbang ke Seattle.

Lebih lanjut, Azrul juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan yang diberikan oleh para sponsor, terutama The Boeing Company. Perusahaan produsen pesawat terbang dengan fasilitas produksi terbesarnya di Everett (dekat Seattle) ini menanggung akomodasi pemain dan ofisial DBL Indonesia All-Star selama di Seattle. (dbl/kny)

basket ball



BASKET


Durant Antar Thunder Raih Kemenangan Atas Warriors
Kevin Durant untuk pertama kali dalam karirnya mencetak triple-double ketika mengantarkan kemenangan bagi Oklahoma City Thunder 119-109 atas Golden State Warriors. Selengkapnya...
Rabu, 14-11-2012 18:00
Budinger Absen Tiga Bulan, Timberwolves Makin Dihantu..

Minnesota Timberwolves kembali mendapatkan pukulan dengan cederanya forward Chase Budinger. Ia diperkirakan harus beristirahat setidaknya selama tiga bulan karena mengalami cedera kaki.

Senin, 12-11-2012 16:48
38 Rookie Siap Unjuk Gigi di Speedy NBL Indonesia 201..

Perombakan roster dan masuknya puluhan rookie (pendatang baru) bakal meramaikan Speedy National Basketball League (NBL) Indonesia 2012-2013.

Minggu, 11-11-2012 21:35
TelkomVision Tayangkan Puluhan Laga Speedy NBL Indone..

Fans basket di Tanah Air akan semakin mudah menyaksikan laga-laga seru Speedy NBL Indonesia 2012-2013, yang mulai bergulir 24 November mendatang di Bandung.

Kamis, 08-11-2012 16:50
Danny Granger Absen Tiga Bulan Akibat Cedera Lutut

Pemain Indiana Pacers, Danny Granger diperkirakan harus absen sekitar tiga bulan karena cedera lutut kiri dan harus mendapat perawatan khusus pada otot patellar tendinosisnya.

Rabu, 07-11-2012 17:25
Cedera Lutut, Marion Absen Dari Tiga Laga Mavericks

Bintang NBA All-Star sekaligus forward, Shawn Marion akan absen membela Dallas Mavericks pada tiga pertandingan mendatang akibat cedera lutut kiri.

Rabu, 07-11-2012 16:50
'Perang' Dengan Penonton, Steve Blake Didenda Rp 241 ..

Guard Los Angeles Lakers, Steve Blake dijatuhi hukuman denda sebanyak USD 25.000 oleh NBA setelah terbukti bersalah dengan melemparkan kata-kata tak pantas kepada penonton.

Selasa, 06-11-2012 17:35
DBL Indonesia All-Star 2012 Bertolak ke Seattle

Untuk kali ketiga secara berturut-turut, PT. DBL Indonesia selaku penyelenggara Honda DBL 2012, kembali mengirimkan student athletes DBL Indonesia All-Star 2012 ke Seattle, Amerika Serikat.

Senin, 05-11-2012 17:25
Akhiri Paceklik Kemenangan, Lakers Bungkam Pistons

Setelah mengalami tiga kekalahan secara beruntun, Los Angeles Lakers akhirnya mampu tampil apik dengan menaklukkan Detroit Pistons 108-79.

Senin, 05-11-2012 17:10
Cetak 27 Poin, Anthony Bantu Knicks Benamkan Sixers

Carmelo Anthony menyumbang 27 poin saat New York Knicks mengalahkan Philadelphia 76ers dengan skor 100-84. Hasil ini membuat Knicks mencatatkan rekor menang-kalah 2-0.

Minggu, 04-11-2012 21:55
Putra-Putri Gold Coast Kawinkan Gelar di DBL Internat..

Tim putra Gold Coast Junior All-Star akhirnya mampu menyusul sukses tim putrinya menjadi champion di ajang DBL International Challenge 2012.